Hyundai Juga siapkan Mobil MPV di Indonesia. Meski terlihat adem ayem, diam-diam Hyundai ternyata sedang menyiapkan mobil MPV kompak yang disiapkan sebagai penantang Toyota Avanza, Dahiatsu Xenia, dan Suzuki Ertiga. Namun penggemar Hyundai tidak perlu manahan napas menunggu kehadiran mobil ini, karena mobil yang bakal berbagi platform dengan versi SUV nya ini diperkirakan baru akan mulai dijual pada tahun 2015. Hyundai Juga siapkan Mobil MPV untuk membuat daya saing disektor MPV Indonesia.

Hyundai siapkan Mobil MPV

Menurut Business Line, kedua mobil ini masih dalam proses desain di Namyang, Korea. Penggunaan platform yang sama untuk MPV dan SUV ini akan menghemat biaya riset.

Hyundai awalnya akan menjadikan mobil MPV kompak ini sebagai pesaing Suzuki Ertiga di India. Tidak menutup kemungkinan jika mobil ini juga bakal dibawa masuk ke Indonesia. Hyundai pun percaya diri mampu menghadirkan solusi yang baik ditengah persaingan mobil MPV kompak yang sangat sengit.

Seperti apakah tampilan mobil MPV kompak dari Hyundai ini nantinya? Beberapa waktu yang lalu Hyundai pernah memamerkan mobil konsep yang mereka namakan Hexa Space. Mobil konsep ini adalah mobil MPV 8 penumpang dengan tampilan futuristik, dan sporty dengan dukungan velg 19 inci.

Bagaimana menurut anda? Mau coba mobil MPV Hyundai, pasti sangat terdepan dikelasnya. Ayo kunjungi dealer-dealer terdekat hyundai di kota anda. Terimakasih

 
Hyundai © 2022. All Rights Reserved. Powered by Anak Kampung
Top